Cara Reset Mikrotik Routerboard

Kategori: Artikel Mikrotik, Tips , 272 Views

Reset password mikrotik berguna untuk dapat mengakses MikroTik baik via Winbox, SSH, Telnet atau Webfig. Kita membutuhkan Username dan password untuk login winbox. Jika kita lupa username dan password mikrotik kita? Apakah MikroTik menyediakan fitur Forget password? Jawabannya adalah untuk saat ini winbox mikrotik belum memiliki fitur forget password.

Jadi solusinya adalah kamu harus mereset RouterBoard anda. Dengan catatan ketika kamu me-reset RouterBoard anda maka semua konfigurasi akan hilang. Lalu bagaimana cara me-reset MikroTik RouterBoard? Untuk mereset mikrotik butuh beberapa langkah. Jadi tidak ada alasan apabila mikrotik kamu ter-reset akibat ulah anak, ataupun tidak sengaja itu adalah hal yg tidak mungkin. karena beberapa langkah harus di lakukan untuk melalukan reset pada mikrotik.

Berikut langkah langkah nya :

  1. Pastikan RouterBoard dalam kondisi mati
  2. Tekan tombol reset selama kurang lebih 5-10 detik sambil menyalakan RouterBoard
  3. Tunggu sampai lampu “USR” berkedip lalu lepas tombol reset

Setelah berhasil me-reset mikrotik. maka ketika cek di winbox akan muncul data default mikrotik. jika belum muncul silahkan coba lagi.